6 Plugin Keamanan WordPress Terbaik Wajib Anda Install!

Plugin Keamanan WordPress Terbaik – Apakah situs WordPress Anda pernah terkena serangan hacker dan malware? Apakah semua sudah diamankan? Coba Anda pikirkan kembali. Semakin berkembang sebuah situs, pasti semakin besar pula tingkat serangan hacker dan malware. Terlebih lagi WordPress sendiri adalah CMS jenis open source. Artinya hak akses termasuk keamanan adalah tanggung jawab setiap pengguna.

Mau tidak mau, tentu Anda harus bisa mengantisipasi semua ini sendiri. Walaupun WordPress dibangun dengan kerangka yang aman dan terbaru, tapi ini tidak selalu membuatnya kebal terhadap serangan hacker dan malware.

Untuk itu, membuat lapisan keamanan tambahan bisa jadi solusi terbaik demi keberlangsungan situs WordPress Anda. Berikut adalah 6 plugin keamanan terbaik yang dapat Anda pasang untuk meningkatkan keamanan blog WordPress.

Daftar Plugin Keamanan Terbaik untuk WordPress

1. Wordfence Security

WordFence adalah salah satu plugin keamanan terbaik WordPress yang diunduh lebih dari 1 juta pengguna, sekaligus yang kami gunakan pada blog ini sejak pertama dibangun. Wordfence sendiri terkenal mempunyai interface cukup baik dan mudah digunakan.

Plugin ini memiliki berbagai macam fitur seperti perlindungan dari hacker dan malware, pemindaian tema, file serta plugin. Ada juga fitur caching untuk mempercepat loading blog WordPress Anda.

Jika terdapat masalah keamanan, Anda akan mendapatkan notifikasi langsung lewat email untuk segera melakukan pengecekan.
WordFence adalah plugin gratis tapi Anda juga bisa upgrade ke versi premium untuk dapat menikmati fitur lebih lengkap.

Beberapa fitur yang diberikan plugin WordFence yaitu :

  • Blokir akses berbahaya.
  • Mengamankan login.
  • Scanning malware dan file berbahaya.
  • Firewall.
  • Real-time monitor hasil pemantauan.
  • Multi-site Security.
  • Caching untuk mempercepat loading.
  • Kompatibel dengan IPv6.
  • Mendukung segala tema tan plugin.
  • Gratis Learning Center tentang keamanan situs.

2. All In One WP Security & Firewall

Sama seperti namanya, plugin ini memiliki banyak fungsi keamanan dan firewall di dalamnya. Tampilan interface yang lebih mudah digunakan untuk Anda yang tidak terbiasa dengan pengaturan keamanan canggih. All In One WP Security & Firewall dapat mengatur keamanan blog WordPress Anda berdasarkan kategori dasar, menengah dan canggih.

Plugin ini akan menampilkan score yang diperoleh berdasarkan tingkat keamanan blog WordPress. Dan dengan memilih opsi keamanan tambahan, Anda dapat meningkatkan skor keamanan Anda.

Beberapa fitur yang diberikan plugin All In One WP Security & Firewall yaitu :

  • Mengamankan akun user pengguna.
  • Mengamankan login.
  • Mengamankan Pendaftaran Pengguna.
  • Mengamankan database situs.
  • Mengamankan File System.
  • Backup dan Restore .htaccess dan wp-config.php.
  • Blokir akses berbahaya.
  • Firewall.
  • Mencegah serangan masuk brute force.
  • Mencari tahu data Lookup Whois yang mencurigakan.
  • Scanning secara menyeluruh.
  • Mencegah komentar spam.
    Mencegah pencurian artikel (COPAS).

3. iThemes Security

iTheme Security sebelumnya bernama Better WP Security adalah plugin yang dikembangkan oleh iThemes Media LLC dan cukup terkenal karena banyak menghasilkan plugin dan theme WordPress yang bagus.

iTheme sendiri mengklaim memberikan lebih dari 30 cara untuk dapat mengamankan blog Anda secara keseluruhan. Dan pada Dashboard iTheme Anda dapat memilih opsi prioritas keamanan yang dijalankan. Mulai dari rendah sampai ke tingkat tinggi sesuai keinginan.

Beberapa fitur yang diberikan plugin iTheme Security yaitu :

  • Brute force protection.
  • Pemberitahuan apabila ada file into WordPress yang berubah.
  • Menyembunyikan url login dan halaman admin.
  • Mengunci pengguna yang gagal login beberapa kali.
  • Two-Factor identification.
  • Mengatur tindakan pengguna yang melakukan login.
  • Memaksa penggunaan untuk membuat password yang aman dan mengatur hak akses file.

4. Sucuri Security

Sucuri Inc adalah perusahaan terkemuka di dunia yang bergerak dalam bidang security website dan didukung tim ahli yang profesional. Dari namanya saja, kualitasnya tidak perlu diragukan lagi. Selain layanan premium yang mereka berikan, Sucuri juga memberikan plugin gratis untuk pengguna WordPress.

Salah satu fitur menarik adalah terdapat monitoring blacklist yang memantau apakah blog Anda diblokir oleh beberapa mesin keamanan seperti Google Safe Browsing, Sucuri Labs, Norton dan McAfee Site Advisor atau tidak.

Beberapa fitur yang diberikan plugin Sucuri Security yaitu :

  • Kegiatan Audit Keamanan.
  • Integrasi Hasil Berkas Pemantauan.
  • Scanning Malware yang mendalam.
  • Pemantauan blacklist.
  • Memperkuat tingkat keamanan agar efektif.
  • Tindakan pasca-Hack Security.
  • Pemberitahuan keamanan.
  • Website Firewall (add on).

5. Acunetix WP Security

Plugin ini mempunyai fitur yang spesial karena dapat menghapus berbagai informasi tentang versi WordPress, theme dan plugin yang digunakan untuk pengumpulan data sebelum hacker melakukan serangan. Hal ini sangat bermanfaat karena Anda tidak perlu edit file WordPress lagi untuk menghapus informasi tersebut.

Acunetix WP Security juga memeriksa blog WordPress untuk keamanan dan menyarankan tindakan perbaikan seperti:

  • Membuat password yang aman.
  • Mengatur hak akses file.
  • Mengamankan Database.
  • Menyembunyikan versi WordPress, theme dan plugin.
  • Mengamankan url admin WordPress.
    Menghapus WP Generator META tag dari core kode WordPress.

6. BulletProof Security

Plugin ini mencakup 3 fitur utama berupa : firewall, login protection dan database. Dengan kemudahan instalasi dan konfigurasi cuma beberapa klik saja. BulletProof Security juga cukup aktif di forum dukungan WordPress dan beberapa pertanyaan yang diajukan pengguna dapat ditangani dengan cepat.

Beberapa fitur yang diberikan plugin BulletProof Security yaitu :

  • Perlindungan htaccess dari XSS, RFI, CSRF, Base64, SQL injection dan upaya hacking lainnya.
  • Keamanan login dan monitoring usaha login yang gagal agar diblokir.
  • Backup database.
  • Mengubah database prefix agar lebih aman.
  • Monitoring file dan karantina file upload.
  • Caching untuk mempercepat loading.
  • Integrasi lewat email untuk melakukan berbagai tindakan pengguna.

Baca Juga:

Akhir Kata

Jika Anda bingung memilih mana yang terbaik, pada dasarnya semua plugin ini sangat direkomendasikan oleh beberapa pengguna WordPress di dunia dilihat dari jumlah download dan reputasinya.

Semua fitur hampir sama tinggal pintar-pintarnya Anda dalam mengaturnya agar keamanan lebih optimal.
Jadi apapun pilihannya, tetap saja ini hanya sebagian kecil cara untuk mengurangi resiko serangan hacker dan malware.
Kalau masih merasa khawatir dengan keamanan blog WordPress, Anda bisa baca cara mengamankan blog WordPress dari serangan hacker dan yang terpenting lagi, jangan pernah melupakan backup rutin blog setiap saat.

Kami harap artikel ini dapat membantu Anda mendapatkan referensi terbaik plugin keamanan WordPress dan bermanfaat untuk semuanya.