Cara mengatasi HP Android mati total yang akan kami hadirkan di kesempatan ini bukan diakibatkan oleh kerusakan hardware atau perangkat kerasnya (komponen), melainkan mati total dikarenakan kesalahan sistem operasi. Seperti yang kita ketahui saat ini banyak sekali sistem operasi yang diterapkan pada HP dari mulai Symbian, Java, Windows Phone, Firefox OS, Palm OS, Web OS, iOS, UBuntu Mobile dan tentunya Android.
Dan semua sistem operasi tersebut tentu memiliki kelemahan maupun kelebihannya masing-masing, karena tentu semua perangkat lunak pun memiliki kelemahan ataupun kelebihannya masing-masing. Sekarang tentu Anda pun mengetahuinya bahwa produk smartphone saat ini didominasi oleh sistem operasi Android yang memang sedang populer dan bisa dibilang paling diminati.
Maka tidak heran jika saat ini tidak sedikit orang yang menggunakan smartphone dengan sistem operasi Android. Dengan begitu, sebagai pengguna smartphone tentu Anda ingin mengetahui cara mengatasi HP Android mati total yang dikarenakan oleh sistem operasi. Yang tentunya bisa saja bermanfaat di kemudian hari ketika ponsel Anda mengalami hal tersebut.
Karena umumnya semakin sering penggunaan dan juga aktivitas program yang Anda gunakan sehari hari akan membuat sistem operasi tersebut kelelahan dan cache yang tertimbun mampu menyebabkan ponsel cerdas Anda mati secara tiba tiba. Dan untuk mengatasinya kami akan memberikan sedikit informasi mengenai tips cara mengatasi HP Android mati total berikut.
Cara Mengatasi HP Android Mati Total Karena Sistem Operasi
1. Light Bootloop
Untuk kategori yang satu ini masih terbilang ringan karena sebenarnya masih bisa menyala namun sering kali mati secara tiba tiba. Hal ini disebabkan oleh cache aplikasi yang sudah terlalu penuh, dan membuat ponsel cerdas Anda kelelahan. Namun tentunya hal ini bisa berakibat fatal jika Anda terus menggunakan ponsel tersebut. Untuk itu akan lebih baik Anda melakukan langkah berikut:
- Matikan smartphone Anda (jika dalam kondisi menyala)
- Cabut semua komponennya (Battery, SIM card, microSD Card)
- Diamkan sekitar 20 menit
- Pasangkan kembali semua komponen
- Nyalakan kembali
2. Medium Bootloop
Pada kategori ini bisa dibilang cukup parah namun masih bisa Anda reset ulang dengan cara yang cukup mudah. Namun perlu Anda ketahui bahwa setiap produk memiliki jalan pintas atau shortcut yang berbeda dalam menampilkan recovery mode, meski memang umumnya menggunakan tombol power, home dan volume saja.
Akan tetapi ada yang mengkombinasikannya dengan volume bawah [-] dan ada juga produk yang mengkombinasikan dengan volume atas [+] serta ada juga yang tidak menggunakan tombol menu. Namun langkah umumnya bisa dilihat sebagai berikut:
- Matikan smartphone Anda
- Cabut semua komponennya juga
- Tunggu beberapa menit
- Pasangkan lagi komponennya
- Tekan kode recovery (tombol power bersamaan dengan tombol menu dan tombol volume [-] atau [+]) dan tahan hingga ada tampilan recovery
- Pilih wipe data / factory reset
- Tunggu hingga wipe data selesai
- Pilih Reboot System Now
3. Hard Bootloop
Sedangkan untuk yang satu ini berarti perangkat Android Anda sudah mengalami bootloop yang fatal. Untuk mengatasi hal yang satu ini, Anda harus melakukan penginstalan ulang atau lebih dikenal dengan sebutan flashing pada perangkat Android Anda.
Hard Bootloop umumnya terjadi karena elemen sistem operasi yang terhapus atau hilang akibat malware dan menyebabkan sistem operasi tidak bisa beroperasi dengan baik. Dan tips jitu cara mengatasi HP Android mati total atau tidak mau nyala dalam kondisi seperti ini adalah membawanya ke service center terdekat.
Baca Juga:
- Cara Mengatasi HP iPhone Mati Total
- Cara Mengatasi Tombol Power Rusak di HP Android
- Cara Mengatasi Tombol Back, Home dan Recent Tidak Berfungsi
- Cara Mengubah HP Android Menjadi Remote TV
- Aplikasi Penambah RAM HP Android
Akhir Kata
Dan itulah informasi yang bisa kami berikan untuk saat ini, dan kami ingatkan lagi bahwa semua proses tersebut sudah pernah dilakukan dan aman.
Akan tetapi hal tersebut tidak bisa menjamin semuanya akan berhasil karena tidak selalu perangkat Android mati dikarenakan oleh sistem operasi. Kami berharap dengan ulasan tips cara mengatasi HP Android mati total bisa bermanfaat bagi Anda semua pengguna perangkat Android.