Download Aplikasi Super Emas Penghasil Uang Viral 2023

Super Emas Penghasil Uang – Kini, banyak orang yang mencari aplikasi atau situs penghasil uang. Alasan utamanya adalah memanfaatkan jaringan internet sebesar-besarnya sehingga pundi-pundi rupiah bisa bertambah. Nah, salah satu situs yang saat ini sedang booming adalah superemas.com

Situs ini meng-klaim akan memberi uang sebanyak Rp 500.000,- ketika pendaftaran dilakukan. Namun, apakah klaim dari situs ini terbukti? Lalu, bagaimana cara kerjanya? Untuk mengetahui seluk beluk terkait dengan superemas.com, ada baiknya bagi kamu menyimak artikel ini hingga tandas.

Sekilas Tentang Super Emas

Super emas merupakan salah satu pilihan situs penghasil uang yang dapat kamu coba. Pada dasarnya, cara kerja dari situs ini adalah investasi. Begitu daftar super emas, maka kamu otomatis akan memeroleh nominal sebesar Rp 500.000,-.

Akan tetapi, yang perlu digarisbawahi adalah uang yang kamu dapatkan ini tidak untuk ditarik, melainkan harus diinvestasikan pada situs ini. Kamu juga bisa langsung melakukan deposit dengan biaya yang sangat terjangkau, yakni mulai dari Rp 20.000,- saja.

Jika kamu check-in pada situs superemas.com, maka akan ada dana tambahan yang didapat secara cuma-cuma. Tak hanya itu saja, kamu juga bisa mengundang teman memakai kode referal. Dengan begitu, bonus juga bisa kamu simpan untuk akun milik sendiri.

Baca Juga: Lelang Koin Apk Penghasil Uang

Cara Daftar Super Emas

Cara daftar super emas tidak lah sulit, kamu hanya perlu mengikuti langkah-langkah berikut ini!

  1. Pertama, sila klik super emas link berikut : https://super-emas.com/
  2. Selanjutnya, masuk ke halaman pendaftaran.
  3. Masukkan data yang diinginkan situs, mulai dari nomor handphone ataupun kata sandi.
  4. Jika sudah, kamu masukkan kode validasi pada bagian samping kolom.
  5. Apabila data yang dibutuhkan sudah diisi, maka langsung klik saja button “mendaftar”.
  6. Otomatis, kamu sudah terdaftar sebagai member dari superemas.com

Cara Mendapatkan Uang dari Super Emas

Setelah mendaftar, tentu tujuan kamu bergabung dengan situs ini adalah mendapatkan uang sebanyak mungkin. Ada dua cara yang dapat kamu lakukan untuk mendapatkan uang dari situs ini. Keduanya akan dibahas secara terperinci pada penjelasan berikut ini :

Login Super Emas Harian

Untuk mendapatkan tambahan penghasilan, maka kamu bisa melakukan login setiap hari ke situs ini. Setiap kali login, kamu akan memeroleh dana sebanyak Rp 20.000,-. Jika kamu login secara rutin, sudah pasti pundi-pundi rupiah yang akan kamu dapatkan semakin besar.

Undang Teman

Cara yang kedua adalah dengan undang teman agar bergabung dengan superemas.com. Jika kamu berhasil mengajak 10 orang untuk bergabung, maka uang yang akan kamu peroleh adalah Rp 150.000. Jika teman yang diundang sejumlah 50 orang, maka uang akan bertambah Rp 300.000,-. Sedangkan 100 teman, akan mendapatkan Rp 600.000,-.

Baca Juga: Aplikasi Survey Penghasil Uang

Cara WithDraw Superemas.com

Withdraw atau menarik uang dari situs superemas.com sebetulnya cukup mudah. Hanya saja, penarikan uang hanya bisa dilakukan apabila kamu sudah memiliki saldo minimal Rp 100.000,-. Jika saldo sudah terpenuhi, maka cara penarikannya sebagai berikut :

  1. Pertama, masuk ke situs superemas.com, lalu, temukan menu “saya”, klik menu tersebut.
  2. Jika sudah, klik “tarik uang”.
  3. Input nominal uang yang akan diambil, masukkan juga nama bank serta nama akun bank. Jangan lupa nomor rekening juga.
  4. Selanjutnya, klik “kirimkan”. Tunggu sebentar, lalu uang yang kamu dapatkan akan masuk ke rekening bank atau e-wallet

Amankah Mengakses Superemas.com?

Jika kamu bertanya perihal keamanan situs ini, maka kami tidak bisa menyimpulkannya secara sepihak. Namun, setelah ditelusuri, situs superemas.com ini tidak memiliki izin dari OJK alias Otoritas Jasa Keuangan. Sehingga, kami tidak menjamin keamanannya. Bahkan, ada kemungkinan bahwa situs ini tidak aman.

Namun, jika kamu masih cukup ragu dan ingin mencari tahu sendiri, silakan langsung saja mengecek super emas ke situs resmi OJK. Atau, bisa langsung menghubungi call center OJK di nomor 081 157 157 157.

Apakah Superemas.com Menipu?

Dari beberapa keterangan yang diberikan oleh pengguna, agaknya belum pernah ada yang bisa mencairkan uang yang didapatkannya. Melihat bahwa situs ini tidak terdaftar di OJK maka pastinya belum resmi, jadi, kemungkinan penipuan sangat besar.

Bisa jadi, data-data yang kamu masukkan ke dalam situs tidak aman. Jika sudah melakukan top-up, kemungkinan uang tidak kembali juga sangat besar. Untuk itu, jika kamu bersikukuh ingin menggunakan situs ini, sebaiknya, tidak perlu melakukan top-up terlebih dahulu.

Baca Juga: Aplikasi Penghasil Saldo DANA

Demikian pembahasan mengenai superemas.com, semoga jadi referensi dan pertimbangan sebelum kamu menggunakannya.

Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar aplikasi penghasil uang, mobile dan game terbaru dari Nooblasto.com ya!